Waduk Gunung Rowo, Pilihan Liburan Santai di Pati!
Pernahkah Anda ke Waduk Gunung Rowo? Bendungan ini suguhkan pemandangan yang memukau. Datang di kawasan ini saat liburan cukup membuat Anda terpuaskan. Nah, apa saja keunikan dari waduk yang terletak di Sitiluhur, Pati ini?
Liburan ke sebuah bendungan air memang cukup menarik. Air yang jernih ditemani dengan terpaan angin sudah cukup mengisi waktu kosong Anda. Lokasinyapun mudah dikenali. Apalagi, di sekitarnya juga terdapat obyek wisata unik yang memanjakan mata.
Gambaran Tentang Waduk Rowo Pati
Waduk Rowo Pati merupakan peninggalan di masa penjajahan Belanda. Pembangunannya ditujukan sebagai bendungan irigasi sawah di bawahnya. Lebih tepatnya untuk mengairi area persawahan di Kabupaten Pati.
Luas waduk ini sekitar 320 hektar. Daya tamping airnya mencapai 5,5 juta kubik. Banyaknya air yang ditampung menjadikan waduk ini pas untuk mengairi sawah di Kabupaten Pati.
Bendungan ini tercatat dalam sejarah sebagai bendungan pertama yang dibangun Belanda di Kecamatan Gembong. Tepatnya di tahun 1928. Setelah itu, barulah Waduk Seloromo di dekat Kecamatan Gembong dibangun. Tepatnya di tahun 1930an.
Bangunan bendungannya masih bagus. Batu yang dijadikan tanggul masih sangat kokoh. Hanya saja, beberapa tahun belakangan ini pintu keluar air bendungan pernah mengalami kebocoran.
Bentuk dari waduk ini bundar. Di sekitarnya terdapat sebuah bukit yang biasanya digunakan oleh pengunjung untuk bersantai. Dari atas bukit ini, para pengunjung bisa melihat keindahan waduk secara merata.
Di bukit ini telah tersedia tempat duduk dan gazebo yang bisa dimanfaatkan untuk bersantai. Kebanyakan, pengunjungnya adalah kawula muda. Dan biasanya selalu ramai di akhir pekan.
Baca: Agrowisata Jolong Pati, Wisata Pati Paling Ngehits!
Daya Tarik Waduk Gunung Rowo
Bicara mengenai daya tarik dari Waduk Gunung Rowo, ini tak bisa dilepaskan dari bangunan bersejarah di masa lampau. Bangunan ini berupa Loji/Storeng yang bentuknya mirip seperti yang ditemukan di waduk Gembong.
Bangunan ini tidak setinggi di bendungan Gembong. Namun cukup kokoh dengan arsitektur yang cukup bagus.
Untuk pemandangannya tidak kalah dengan di Gembong. Bendungannya yang berbentuk melingkar seperti lensa cekung cukup menjanjikan. Bahkan, ini bisa dikitari lantaran terdapat jalanan yang bisa dimanfaatkan.
Kemudian yang tak kalah unik, pengunjung bisa melihat pemandangan Kota Pati dari atas bukit. Pemandangannya cukup menawan. Sekilas, Anda bisa melihat hutan jati yang berjejer rapi di bawahnya. Bahkan juga bangunan yang berhimpitan di bawahnya.
Anda yang memiliki waktu luang bisa menyempatkan untuk mengunjunginya. Tentunya, liburan akan lebih spesial jika dilakukan bersama teman ataupun keluarga.
Fasilitas Penunjang Waduk Sitiluhur
Lokasi waduk rowo ini berada di kelurahan Sitiluhur. Akses menuju lokasi wisata ini terbilang sangat mudah. Anda cukup melakukan perjalanan dengan rute Pati- Tlogowungu – Gunung Rowo.
Di jalan sudah terdapat penanda. Bahkan sudah ada angkutan umum. Hanya saja, angkutan umum ini biasanya hanya ditemukan beberapa kali saja.
Untuk fasilitasnya, bendungan ini menawarkan fasilitas yang cukup lengkap. Mulai dari Musholla, warung makan, area parkir, sampai tempat bermain.
Warung makan yang tersedia berjejer di pinggiran bendungan. Bahkan warungnya mengitari bendungan. Jadinya, Anda bisa menikmati sajian seperti ikan bakar sembari memandangi air di dalam bendungan tersebut.
Ketika Anda berada di sini, Anda bakalan menemukan banyak pencari ikan. Andapun bisa memuaskan hobi memancing. Di kawasan ini terdapat penyewaan pancing yang nantinya bisa digunakan untuk memancing ikan di bendungan tersebut.
Baca: Wisata Pati Paling Seru Untuk Dikunjungi Saat Liburan
Destinasi Wisata Terdekat
Apabila Anda berkunjung di obyek wisata gunung rowo, Anda berkesempatan untuk mengunjungi berbagai tempat wisata menarik di sekitarnya. Nah, apa saja obyek wisata tersebut?
1. Air Terjun
Air terjun ini berada di atas waduk gunung. Anda yang berencana untuk mengunjunginya perlu menempuh perjalanan sekitar 15 menitan. Lokasinya berada di desa Boro.
Air terjun ini sudah dibangun oleh pemuda desa. Airnya jatuh dari tebing yang tinggi. Kemudian area sekitarnya sudah dilengkapi dengan berbagai spot berfoto yang unik.
Di sekitarnya juga bisa ditemukan sebuah goa landak. Ketika sepi pengunjung, Landak ini kadang keluar dari goa tersebut.
2. Bukit Naga
Obyek wisata terdekat yang populer adalah bukit naga. Tempatnya berada di atas waduk. Anda yang telah sampai di waduk ini bisa melanjutkan perjalanan dengan mengendarai kendaraan ke atas.
Medannya sangat menanjak. Tapi Anda akan disuguhi pemandangan alam sekitar yang menarik.
Sesampainya di wisata ini, Anda akan melihat keindahan bukit yang ditumbuhi oleh ratusan tanaman buah naga. Manakala berada di musim berbuah, bukit ini nampak begitu indah.
3. Waduk Gembong
Destinasi wisata selanjutnya adalah waduk gembong. Lokasinya cukup jauh meskipun masih dalam satu kecamatan. Anda perlu melakukan perjalanan sekitar 45 menitan untuk sampai ke lokasi.
Demikianlah yang bisa disampaikan di sini. Apabila Anda ingin mengisi waktu liburan santai di Pati, tidak ada salahnya untuk berkunjung ke Waduk Gunung Rowo ini.
0 Response to "Waduk Gunung Rowo, Pilihan Liburan Santai di Pati!"
Post a Comment